T e n t a n g C i n t a






Aku hanya sedikit tahu tentang cinta.

Cinta adalah salah satu bagian dari kehidupan kita.
Seringkali ia masuk menelusuri dinding-dinding kalbu,
mencari tempat tuk menanamkan sebuah rasa.

Entahlah sebenarnya aku tak tahu betul seluruh makna cinta dalam kehidupan.
Aku hanya salah satu bagian dari banyaknya kepala di muka bumi ini yang tak paham tentang dunia ini dan aku juga seorang yang fakir akan ilmu.

Perihal cinta, afeksi, kenyamanan, drama kehidupan yang terkadang dihanyutkan oleh gelombang asmara hingga pada titik jenuh yang pucat bahkan sampai pada titik membenci.
Aku tak tahu kenapa mereka datang di waktu yang tak pernah ku sangka.
Mereka datang membawa aroma manis kemudian pergi meninggalkan aroma pahit.
Mereka hanya datang tuk menyusup, mengadu rasa, dan terkadang mengotak-atikan seluruh isi kalbu.
Hmm,, aku bingung dengan perihal itu.

Tapi, kita harus yakin kepadaNya.
Semesta punya rahasia dibalik itu semua.
Karena cinta membongkar kemustahilan.
Tugas kita hanya menjaga hati dengan baik, berhati-hati lagi dari banyaknya penyusup yang ingin memberontak hati kita.

Waktu terus berjalan,
Selama nafas masih berhembus dan denyut nadi masih berdetak,
Janganlah berputus asa.
Kita masih punya kedua bibir tuk melantunkan ayat suciNya,
Menyisakan bait-bait doa dan meminta kepadaNya agar kalbu kita selalu dibubuhi dengan keimanan dan taqwa.



-Nasehat Diri-
Lisda Amanda



Komentar

Postingan populer dari blog ini

F I R S T